PENGAWASAN PARTISIPATIF DIPERLUKAN MENUJU PEMILU BERMARTABAT

Panwaslu Kecamatan Tempel –Pengawasan pemilu tidak cukup dilakukan dalam lingkup kelembagaan di Bawaslu saja, dibutuhkan peran dan kesadaran masyarakat agar terwujud pemilu bermartabat.

Pernyataan tersebut disampaikan Dr phil Ridho Al-Hamdi MA PhD selaku Dosen Program Studi Ilmu Pemerintahan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) saat menjadi salah satu narasumber acara Sosialisasi Pengawasan Tahapan Pileg dan Pilpres kepada Masyarakat dan Pelajar oleh Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Tempel, Rabu (29/8/2018) di RM. Joglo Jamal, Margorejo, Tempel.


“Keberadaan tiga anggota Panwaslu Kecamatan dan  5 komisioner  Bawaslu Kabupaten dalam menghadapi orang yang memiliki keinginan beragam itu bukan pekerjaan mudah, maka diperlukan kesadaran dari masyarakat ukut berperan dalam pengawasan supaya pemilu kita menjadi lebih baik dan bermartabat,”sebut dia.

Menurut Ridho Al-Hamdi, Pemilu Pilpres dan Pileg serentak pertama kali di Indonesia pada 17 April 2019 mendatang membutuhkan energi yang luar biasa dalam pelaksanaannya.


“Seperti kalau orang mengadakan sunat namanya sunatan massal, begitu juga kalau nikah namanya nikah massal.  Dengan banyaknya jumlah penduduk sekitar 260 juta dan luasnya negara Indonesia, diperkirakan akan ada 140 juta pemilih, sekitar 30 persen pemilih pemula, tentunya membutuhkan energi yang luar biasa, termasuk dalam pengawasan pemilu,”bebernya.

Sementara itu, anggota Bawaslu Sleman Arjuna Al-Ichsan mengatakan sesuai UU Nomor 7 Tahun 2017, Bawaslu sebagai lembaga yang memiliki mandat untuk mengawasi pemilu oleh karena itu dibutuhkan dukungan banyak pihak dalam melakukan proses pengawasan.


”Kita mendorong masyarakat  untuk terlibat dalam pengawasan pemilu, salah satunya melalui relawan pegawas pemilu sehingga diharapkan dapat mencegah terjadinya pelanggaran pemilu,”ungkapnya.

Sosialisasi diikuti tokoh masyarakat dan perwakilan pelajar se-Kecamatan Tempel, selain sosialisasi kegiatan disi dengan sesi tanya jawab dan penyerahan piagam kerjasama yang disampaikan oleh Ketua Panwaslu Tempel Utma Masniyati Saniya kepada Dr phil Ridho Al-Hamdi MA PhD  . (Eko P).

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.